Halo! Sudah beberapa tahun terakhir ini Dunia khususnya Indonesia mengalami perang dingin, eits...tunggu dulu perang dingin kali ini terjadi pada industri teknologi yaitu "telepon pintar" atau smart phone. Si "telepon pintar" ini merupakan telepon genggam yang mempunyai kemampuan tingkat tinggi, kadang-kadang dengan fungsi yang menyerupai komputer. Belum ada standar pabrik yang menentukan definisi "telepon pintar". Sistem operasi yang dapat ditemukan di "telepon pintar" adalah Symbian OS, iPhone OS, RIM BlackBerry, Windows Mobile, Linux, Palm WebOS dan Android.
Di Indonesia itu yang paling "booming" adalah RIM BlackBerry, iPhone OS, dan Android. Namun berdasarkan opini publik dan pribadi saya, yang paling seru peperangannya adalah iOS dan Android. Karena BlackBerry memiliki fitur-fitur yang hampir semua bisa dilakukan oleh "smartphone" lainnya kecuali BBM (BlackBerry Messenger). Namun kehadiran aplikasi-aplikasi chatting baru seperti whatsapp sedikit mengurangi minat konsumen pada fitur BBM ini.
Perang antara Android yang merupakan buatan Linux yang notabene merupakan OS berbasis open source dan iOS yang merupakan buatan BSD dan NextStep kian memanas. Rivalitas pengguna terlihat dari hadirnya komunitas-komunitas pengguna masing-masing gadget. Tak dapat dipungkiri Apple merupakan brand yang sudah lama hadir dengan kualitas sangat bagus dan menawarkan keexclusivean bagi penggunanya dan Android yang hadir dengan konsep open source yang sangat diminati ole "pengoprek" sejati (haha). Aplikasi-aplikasi kedua gadget ini pun beragam, ada beberapa aplikasi Android yang tidak ada di iOS ataupun sebaliknya salah satu yang menjadi daya tarik iPhone adalah Instagram.

Namun kini berbahagialah kalian para Androboy dan Androgirl, karena CEO Instagram Kevin Systrom menegaskan bahwa aplikasi foto sharing itu tengah dalam tahap uji coba untuk beraksi di Android. mengomentari kapan jadwal peluncuran Instagram di Android Systrom menjawab "Very soon..." pada saat acara konferensi South by Southwest. Ketika ditemui dalam konferensi interaktif SXSW, seperti dikutip dari TechCrunch, Senin, 12 Maret 2012 komentar menarik keluar dari mulut Systrom "Instagram untuk Android akan segera muncul dan dalam beberapa hal bahkan lebih baik dibanding aplikasi untuk iOS". Systrom tidak memberikan alasan dan informasi tambahan yang lebih mendetail mengenai keunggulan ini.
Saya pribadi yang pernah menggunakan iPhone selama beberapa bulan sangat menyukai aplikasi Instagram ini, dan sekarang saya menggunakan android dan sangat gembira mendengar berita ini :D. bagaimana dengan anda?
Sumber:
- Sumber 1
- Sumber 2
Ikuti undian berhadiah utama HP Android disini
waduh, yang jelas saya belum merasakan semuanya gan. mahal harganya, ane masih setia ma hape nokia jadul ane. tapi dari ulasan sodara memang ga akan ada habisnya ya teknologi, dulu BBM yang digemari eh... jadi ada yang diatasnya lagi. jadi pusing juga klo ga punya uang mengikuti teknologi.
ReplyDeleteWah betul gan. Tapi semua perkembangan memang butuh pengorbanan gan, gak cuma teknologi, personal juga butuh pengorbanan :)
Deletedan perkembangan teknologi ini dasarnya utk mempermudah kita. :D
waaah tentunya senang sekali instagram ada untuk android :D saya pengguna android sejak 5 bulan yang lalu. mantep nih :D
ReplyDeleteWah mari kita bersuka cita. haha
Deletedone follow u, support u back :)
ReplyDeleteWah, aku enggak pake HP Android apalagi iPhone :(
ReplyDeleteWah sayang sekali mbak, coba ikut event SDI aja mbak, siapa tau dpt android gratis
Deletesebagai pengguna android Gembira dong pastinya :D
ReplyDeleteblom ada rezki beli iphone...
ReplyDelete